Sabtu, (27/04/2024) Seminar & Syawalan Optimalisasi Media Sosial untuk Promosi Perpustakaan yang diadakan oleh Paguyuban Pengelola Perpustakaan DIY diikuti oleh sejumlah pustakawan Daerah Istimewa Yogyakarta, setidaknya ada sekitar 100 peserta termasuk panitia yang mengikuti seminar tersebut. Bertempat di Lantai 2 Ruang Seminar Grahatama Pustaka Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta (DPAD DIY), acara seminar ini juga dihadiri oleh Kepala DPAD DIY, Bapak Kurniawan, S.Sos., SE. Akt., M.Ec. Dev.
Seminar dengan tema "Optimalisasi Media Sosial untuk Promosi Perpustakaan" ini menghadirkan narasumber Teguh Prasetyo Utomo, S.I.Pust. (Pustakawan Universitas Islam Indonesia, Ketua Komisi Publikasi, Dokumentasi dan Hubungan Kerjasama PP ATPUSI). Seminar ini dimoderatori oleh Ibu Gandes Yuningtyas, A.Md. (Pustakawan DPAD DIY).
Dalam pemaparannya, Teguh Prasetyo Utomo menyampaikan setidaknya ada 7 hal yang harus dilakukan untuk melakukan optimalisasi media sosial untuk promosi perpustakaan, yaitu:
- Membuat Perencanaan (Planning)
- Membuat Akun/kanal Media Sosial
- Memahami Platform Medos yang Digunakan
- Membentuk Tim
- Produksi & Publikasi Konten
- Strategi Publikasi Konten
- Monitoring & Evaluasi
Peserta sangat antusias mengikuti seminar. Selepas seminar peserta berfoto bersama narasumber.
0 Comments