Sukses brooooo...! Seminar "
Evaluasi Penyelenggaraan Perpustakaan Sekolah Tingkat SMP/MTs Kota Yogyakarta Tahun 2016" yang kemarin Pustakawan Jogja infokan (coba klik
DI SINI jika lupa..... ) yang diadakan oleh Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah (Arpusda) Kota Yogyakarta kemarin hari Senin, 24 Oktober 2016, pukul 08.00 –
12.00 WIB di Ruang Pertemuan Lantai 2 Kantor Arpusda Kota Yogyakarta berjalan dengan luar biasa mantaaaaaaf..... Hadir sekira 65 orang pustakawan SMP/MTs se-Kota Yogyakarta, menjadikan seminar ini begitu semarak. Dan dari jumlah ini pula bisa kita lihat betapa besar antusiasme peserta yang ingin mengikuti seminar ini.
Seminar yang diadakan oleh Arpusda Kota Jogja ini merupakan puncak dari kegiatan pembinaan perpustakaan SMP/MTs di Kota Yogyakarta tahun 2016 ini. Karena dalam program pembinaan ini, Arpusda Kota Yogyakarta melakukan beberapa tahapan kegiatan mulai : Pendampingan, Pendataan, Diklat, Lomba dan yang terahir adalah Evaluasi. Seminar ini merupakan bentuk evaluasi yang dilakukan oleh Arpusda Kota Yogyakarta terhadap pembinaan yang sudah dilakukan perpustakaan SMP/MTs di Kota Yogyakarta selama ini. Sekaligus juga menjadi refleksi bagi para pustakawan pengelola perpustakaan SMP/MTs se-Kota Yogyakarta dalam penyelenggaraan perpustakaan yang mereka kelola.
Hadir sebagai pemateri dalam seminar ini,
Irkhamiyati, M.IP (Kepala Perpustakaan Universitas Aisyiyah Yogyakarta),
Teguh Prasetyo Utomo, A.Md (Sekretaris PD ATPUSI DIY - Kepala Perpustakaan SMPIT Abu Bakar Yogyakarta),
Nunun Zulaikha, SIP, MM (KaSie Pengelolaan Perpustakaan pada Kantor Arpusda Kota Yogyakarta), dan
Triyanta, S.Pd., M.IP (Pustakawan pada Kantor Arpusda Kota Yogyakarta). Kegiatan dibuka secara langsung oleh Kepala Kantor Arpusda Kota Yogyakarta, Wahyu Hendratmoko, SE, MM, sekaligus disampaikan materi kebijakan Kantor Arpusda dalam Pembinaan Perpustakaan Sekolah serta inovasi layanan yang telah dilakukan oleh perpustakaan pada Kantor Arpusda Kota Yogyakarta.
Bagaimana suasana seminarnya??? Monggo.... Cekidoooootttttt.... ^_^
Ada yang mau materi seminarnya???? ^_^
0 Comments