Berkeliling Kota Jogja dengan Google Street View



Ya, sekarang ini teknologi semakin memanjakan manusia. Perkembangan teknologi yang beggitu cepat dan pesat di berbagai sektor menjadikan hal-hal yang dulu hanya bisa kita bayangkan, saat ini telah menjadi kenyataan. Seperti halnya Google Street View ini, dulu ketika (waktu itu) bersepeda ke sekolah saya sering membayangkan andaikan saya bisa bersepeda kemana saja sembari membawa alat yang bisa menampilkan peta jalanan untuk memandu saya. Yaaaa seperti Google Map saat ini. Dan ternyata saat ini memang bayangan saya itu sudah bisa diwujudkan bahkan melebihi bayangan saya. Tak cuma menampilkan peta digital, dengan adanya fasilitas Street View ini, Google Map mampu menampilkan kondisi jalanan dengan persis seperti aslinya. Ya, itulah fasilitas Google Street View yang ada pada Google Map.

Naaaah dengan fasilitas Google Street View ini pula, kita bisa "jalan-jalan" berkeliling dunia hanya dengan bermodalkan gadget yang mendukung Google Map, seperti PC, laptop, gadget iOS, gadget Android, dsb yang bisa diinstall Google Map. Seperti yang beberapa hari lalu saya lakukan. Di sini saya menggunakan Ipad 2 3G dengan iOS 9.0.2. Beberapa hari yang lalu saya perbaharui aplikasi Google Map yang ada di Ipad saya. Dan dari situ pula saya mengetahui adanya fasilitas Street View ini.

Langsung saja, dengan fasilitas Google Street View ini saya bisa berkeliling Kota Jogja hanya dengan sambil tiduran di kamar. Hehehe... Kok bisa? Iya, karena dari Google Map kita bisa menggunakan fitur Street View untuk menampilkan jalan-jalan yang ada di Kota Yogyakarta. Seakan-akan kita naik kendaraan di jalanan yang kita "lalui" tersebut. Berikut ini tampilan-tampilannya.


Ada yang tahu ini di mana? Iya betul... Jalan Ipda Tut Harsoyo, depan Balai Kota Yogyakarta.


 Kalau ini? Pasti belum banyak yang tahu. Ini adalah Jombor Fly Offer (Jembatan Layang Jombor).


Lha kalau ini. Hmmm ini ketika tadi pagi saya "jalan-jalan" ke Alun-Alun Utara Keraton Ngayogyokarto Hadiningrat. Altar, masih ingat kan dengan sebutan ini kan? Ada juga Alkid. Yang pernah hidup di Jogja pasti tahu. Hehehee...

Kalau ini...? Yup, ikon perguruan tinggi islam di Yogyakarta. Siapa lagi kalau bukan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Ini? pasti sudah pada tahu kan? Salah satu tempat ikonik di Kota Jogja yang wajib dikunjungi. Belum sah ke Jogja kalau belum mengunjungi tempat ini. Yes! Betul.. Jalan Malioboro.


Ini? Gerbang masuk Candi Prambanan. Hehehee..


Anak-anak Ilmu Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga pasti sudah tahu ini di mana. Ya benar, Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Yogyakarta. Yang lebih sering dikenal dengan Perpus Kota Jogja.


Ada yang tahu ini di mana? Bunderan UGM. Betul.



Bahkan di jalan kecil dan gang pun ternyata sudah masuk di dalam Street View lhooo.. ini buktinya. Jalan Bimo Kurdo Sapen. Yang (pernah) ngekos di sini pasti ingat kan? hehehee...


Naaaaah... Untuk cara akses Google Street View Indonesia, langsung aja klik DI SINI. Tunggu apa lagi, untuk mengobati kerinduan kalian dengan Kota ini, manfaatkan saja Google Street View.

Post a Comment

0 Comments