Naaaah dengan fasilitas Google Street View ini pula, kita bisa "jalan-jalan" berkeliling dunia hanya dengan bermodalkan gadget yang mendukung Google Map, seperti PC, laptop, gadget iOS, gadget Android, dsb yang bisa diinstall Google Map. Seperti yang beberapa hari lalu saya lakukan. Di sini saya menggunakan Ipad 2 3G dengan iOS 9.0.2. Beberapa hari yang lalu saya perbaharui aplikasi Google Map yang ada di Ipad saya. Dan dari situ pula saya mengetahui adanya fasilitas Street View ini.
Langsung saja, dengan fasilitas Google Street View ini saya bisa berkeliling Kota Jogja hanya dengan sambil tiduran di kamar. Hehehe... Kok bisa? Iya, karena dari Google Map kita bisa menggunakan fitur Street View untuk menampilkan jalan-jalan yang ada di Kota Yogyakarta. Seakan-akan kita naik kendaraan di jalanan yang kita "lalui" tersebut. Berikut ini tampilan-tampilannya.
Ada yang tahu ini di mana? Iya betul... Jalan Ipda Tut Harsoyo, depan Balai Kota Yogyakarta.
Kalau ini? Pasti belum banyak yang tahu. Ini adalah Jombor Fly Offer (Jembatan Layang Jombor).
Kalau ini...? Yup, ikon perguruan tinggi islam di Yogyakarta. Siapa lagi kalau bukan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Ini? Gerbang masuk Candi Prambanan. Hehehee..
Anak-anak Ilmu Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga pasti sudah tahu ini di mana. Ya benar, Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Yogyakarta. Yang lebih sering dikenal dengan Perpus Kota Jogja.
Ada yang tahu ini di mana? Bunderan UGM. Betul.
Bahkan di jalan kecil dan gang pun ternyata sudah masuk di dalam Street View lhooo.. ini buktinya. Jalan Bimo Kurdo Sapen. Yang (pernah) ngekos di sini pasti ingat kan? hehehee...
0 Comments