Lowongan Pustakawan (S1) di Swiss German University (SGU) Tangerang Banten


Ada yang sebelumnya sudah pernah dengar tentang Swiss German University (SGU) ini...? Jika ada yang menjawab "belum", berarti kita sama. Heheheee....

Barusan Pustakawan Jogja mendapatkan informasi dari Bapak Purwono (Pustakawan Utama UGM) yang menyebutkan bahwa ada lowongan pustakawan di Swiss German University (SGU) ini. Mulanya Pustakawan Jogja berpikir, ini lowongan di luar negeri. Alias kita kudu jadi TKI untuk ke luar negeri sebegai pustakawan ini. Hehehehehee....

Ternyata eh ternyata... Setelah Pustakawan Jogja telusuri, ternyata Swiss German University (SGU) ini ada di Indonesia. Tepatnya di Tangerang, Banten.

Lantas Swiss German University (SGU) itu seperti apa sih??? Naaah ini sedikit Pustakawan Jogja tampilkan informasi mengenai Swiss German University (SGU) ini. Informasi ini Pustakawan Jogja dapatkan dari Website Swiss German University (SGU).

Sebagai universitas internasional pertama di Indonesia, SGU selama 17 tahun mempersiapkan mahasiswanya dengan keahlian, pengetahuan berkualitas internasional dan pemberian pengalaman bekerja untuk pembentukan karakter dan keterampilan berbasis industri melalui pengembangan kerjasama jaringannya dengan institusi nasional maupun internasional yang saat ini telah menjalin kemitraan dengan 17 universitas yang tersebar di Jerman dan Swiss serta 250 perusahaan besar dalam dan luar negeri termasuk Siemens, Mercedes Benz, Danone, ASTRA, PT. Aerofood ACS, Indosat serta hotel ternama seperti Ritz Carlton, Intercontinental Group, dan lain sebagainya. Mahasiswa/i program sarjana SGU diwajibkan untuk melakukan program magang selama satu tahun di dalam dan luar negeri untuk membangun network (jaringan) dunia industri di Indonesia dan Eropa pada khususnya serta memberikan exposure terhadap standar dan etiket kerja internasional. 

Untuk lebih jelasnya, monggo akses di http://www.sgu.ac.id/

Itu sekilas tentang Swiss German University (SGU). Naaaah sudah tahu kan seperti apa Swiss German University (SGU) itu? Jika sudah tahu, ini di informasi lowongan pustakawan di Swiss German University (SGU).

Dibutuhkan pustakawan di Swiss German University

  1. Pendidikan min. S1 perpustakaan
  2. Pengalaman min 1 tahun
  3. Berpengalaman menggunakan SLiMS

Lamaran dikirimkan ke maria.lamury@sgu.ac.id

Info tambahan :

Swiss German University
The Prominence Tower
Alamat : Jalan Jalur Sutera Barat Kav 15, Alam Sutera, Kota Tangerang, Banten 15143
Indonesia
SGU Hotline : 0812 8777 7046
Telp : (021) 2977 9596 , (021) 2977 9597
Fax : (021) 2977 9598
Web Perpustakaan : http://www.sgu.ac.id/library-info/

SEGERA yaaaa.... Semoga sukses..!!!

Sumber info : Bapak Drs. Purwono, M.Si. (Pustakawan Utama UGM) via WA tertanggal 05 Februari 2018

Post a Comment

0 Comments