Pengalaman Luar Biasa Menjadi Narasumber Pelatihan Bareng Maha Guru Pustakawan Indonesia, Bapak Lasa Hasana


Masih ingat dengan artikel yang Pustakawan Jogja posting beberapa waktu yang lalu? Itu lhoooo.... Artikel tentang pelatihan pengelola perpustakaan yang diadakan oleh UNISA (Universitas Aisyiyah Yogyakarta). Oke deh... Jika lupa atau belum baca, silahkan baca di sini (Klik). Naaaahh.... Terkait dengan artikel tersebut, ahirnya betul terlaksana gaesss.... Kapan?

Yap betul..! Tanggal 14 Maret kemarin, sesuai agenda awal dong.... bertempat di ruang CBT Universitas Aisyiyah Yogyakarta, pelatihan yang diikuti oleh 30 orang pengelola perpustakaan SMA/SMK Muhammadiyah se-Kab. Sleman, bahkan ada yang dari Bantul, dan dari Kota Yogyakarta, berjalan dengan luar biasa!

Dengan menghadirkan pembicara yang luar biasa kondang, Bapak Lasa Hasana atau yang lebih kita kenal dengan nama Bapak Lasa Hs. Juga dua orang pembicara yang "menuju" kondang (Hahahahaaa...!) yaitu Bapak Teguh Prasetyo Utomo (Hayyyaaah..!) dan Bapak Abdul Wahid Aziz. ^_^

Untuk Pak Lasa Hs, siapa sih yang tidak kenal beliau? Mantan Pustakawan Utama UGM, yang kini menjadi Kepala Perpustakaan UMY (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta). Buku-buku karya beliau sudah tak terhitung lagi jumlahnya. Itu Pak Lasa. Njuk Pak Teguh... Siapa dia? Hahahaha... embuh. Kayane sih dia tu admin blog Pustakawan Jogja ini. Hahahahaa....

Ya, tentu saja ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi saya. Menjadi narasumber pelatihan bersama dengan pustakawan sekaliber Pak Lasa Hs. Ibarat dapat durian runtuh.... Lha piye ora seneng? Pak Lasa ini merupakan guru saya yang karya-karyanya senantiasa saya jadikan acuan dalam pekerjaan maupun perkuliahan. Dan kini saya berkesempatan menjadi narasumber bersama beliau. Duuuuh..... rasane nano nano.. Manis, asam, asin... Rame rasanya! Hehehehe....

Ada juga mas Abdul Wahid Aziz, Pustakawan SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta  yang tahun kemarin mendapatkan juara 1 nasional dalam lomba perpustakaan sekolah (Tingkat SMA/SMK/MA).

Jadi intinya apa bro?

Hahahaa... embuh, ini tadi cuma mau cerita saja kok. ^_^ Tapi yang pasti, momentum ini menjadi pemicu bagi saya pribadi untuk selalu meningkatkan kualitas diri. Agar semakin bermutu (bukan bermutu = bermuka tua lho yaaaa... ) dan berkualitas, sehingga kemanfaatan diri dan ilmu saya untuk masyarakat luas khususnya untuk dunia perpustakaan di Yogyakarta ini semakin maksimal.

Oke deh.. Khutbahnya kagak usah panjang-panjang yee... Hehehe... Monggo jika ingin tahu informasi tentang pelatihan tersebut secara lebih lengkap, silahkan buka website UNISA Jogja. Silahkan klik artikel ini "Perpustakaan UNISA Latih Pustakawan SMA /SMK Muhammadiyah"

Untuk foto-fotonya, bisa dilihat-lihat di bawah ini. ^_^








Semoga bermanfaat.

***

Post a Comment

0 Comments