UNISA Adakan Pelatihan Pengelolaan Perpustakaan SMA/SMK Muhammadiyah se-Kab. Sleman. Ini Dia Sekolah-Sekolah Yang Akan Diundang....


Haloooo selamat pagi kawan-kawan semua.. Sugeng enjang... Hmmmm mau tanya nih.... Gimana cuaca di daerah temen-temen pagi ini? Di Jogja pagi ini, esuk utuk-utuk sudah gerimis syahdu. Bahkan ketika saya berangkat ngantor tadi, terpaksa berhenti di tengah jalan.. Eh, maksud saya berhenti di tengah perjalanan untuk memakai mantol (jas hujan) karena hujan semakin deras. Sekarang ini saja masih gerimis dan mendung.....

O iya, kemarin saya baru saja dapat email dari Ibu Irkhamiyati, SIP., MIP (Kepala Perpustakaan Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta) yang berisi permohonan kesediaan saya untuk menjadi narasumber dalam acara Pelatihan Pengelolaan Perpustakaan Sekolah SMA/SMK Muhammadiyah se-Kab. Sleman, DIY. Nah... Ini yang cukup menarik bagi kawan-kawan yang ada di Kab. Sleman. Utamanya yang berada di lingkup SMA/SMK Muhammadiyah tentunya.

Lha kok, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) kan perguruan tinggi yang bukan konsen di bidang Ilmu Perpustakaan dan Informasi, kok mau mengadakan pelatihan pengelolaan perpustakaan sekolah? Apa hubungan dan kepentingannya???

Naaaaah.... Sabar Gaessss..... Dari surat dan ToR (Term of Reference) yang saya terima, pelatihan ini bertujuan untuk mengenalkan perpustakaan dan Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta kepada sekolah menengah atas, khususnya bagi Perpustakaan Sekolah Muhammadiyah (Menengah Atas) se Kabupaten Sleman, maka diperlukan sinergi atara Perpustakaan UNSA Yogyakarta dengan sekolah-sekolah tersebut. Bentuk sinergi diwujudkan dengan mengadakan pelatihan ini. Gituuuuuuuu.... ^_^ Jadi pelatihan ini merupakan wujud kepedulian dan sinergi Perpustakaan UNISA Yogyakarta terhadap Perpustakaan Sekolah Muhammadiyah di wilayahnya. Hal juga selaras dengan apa yang diamanatkan oleh Forum Silaturrahmi Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah.


Menghadirkan narasumber yang berkompeten dan sudah cukup dikenal di kalangan pustakawan di DIY ini, pelatihan ini sangat menarik untuk diikuti. Ada 3 narasumber dengan 3 materi inti yang akan dikupas dalam pelatihan ini nantinya. Yaitu :
  1. Pembinaan Perpustakaan Sekolah Muhammadiyah di wilayah Sleman, oleh KetuaFSPPTMA, sekaligus dari MPI PWM DIY Bp. Drs. Lasa Hs, M.si.
  2. Pengenalan Otomasi Perpustakaan menggunakan SLiMS Senayan, oleh Teguh Prasetyo Utomo, A.Md. (Pustakawan SMP IT Abu Bakar Yogyakarta)
  3. Praktik Otomasi Perpustakaan menggunakan SLiMS Senayan, oleh Abdul Wahid Aziz, A.Md. (Pustakawan SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta)

Lalu kapan pelaksanaannya? Naaaah kegiatan ini akan dilaksanakan besok pada tanggal 14 Maret 2017, Hari Selasa. Tempatnya? Di Ruang CBT, Kampus Terpadu UNISA Yogyakarta. Alamat : Jl. Jalan Ring Road Barat No. 63, Nogotirto, Gamping, Nogotirto, Sleman, DIY. Atau silahkan klik DI SINI untuk melihat lokasi di Google Map.

Lalu mana-mana saja sekolah yang diundang dalam kegiatan ini? Naaaaah,,,,, Pelatihan ini sendiri akan mengikut sertakan sebanyak 25 peserta yang terdiri dari para pengelola perpustakaan SMA/SMK Muhammadiyah se-Kab. Sleman. Berikut ini daftar pesertanya.

Sedangkan untuk jadwal kegiatan pelatihannya adaah sebagai berikut ini.

Naaaah monggo... Silahkan dipersiapkan untuk acara tanggal 14 Maret bulan depan ini nanti. Sudah pada menerima surat undangannya kan? Jika belum... Tunggu saja. ^_^

Semoga bermanfaat.


***

Post a Comment

0 Comments