Naaaah kali ini saya akan sedikit berbagi cerita tentang kegiatan di perpustakaan yang kami kelola, yaitu Perpustakaan Daarul Ilmi SMPIT Abu Bakar Yogyakarta. Ceritanya hari Jumat bulan kemarin, tanggal 30 November 2016... Kami keluarga besar Perpustakaan Daarul Ilmi SMPIT Abu Bakar Yogyakarta menerima mahasiswa PPL (Praktek Pengalaman Lapangan) dari Jurusan S1 Ilmu Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Sebanyak 3 orang mahasiswa, yaitu Mbak Novi Yana, Mbak Titik Khoiriyah dan Mbak Lusia Ega Andriana akan menjalani PPL di perpustakaan kami selama 2 bulan ke depan. terhitung sejak hari Senin 3 Oktober ini hingga nanti Sabtu tanggal 3 Desember 2016.
Pada saat penyerahan itu, mereka datang ke perpustakaan kami dengan di antar oleh Ibu Syifaun Nafisah, ST., MT. selaku dosen pembimbing PPL mereka. Dari pihak kami, hadir saya pribadi selaku Koordinator Perpustakaan dan juga ada Ust Herry Purwanto, S.Pd. selaku Kepala SMPIT Abu Bakar Yogyakarta, juga ada Mbak Choiriyah, SIP selaku pustakawan di tempat kami.
Bertempat di ruang rapat perpustakaan kami, acara penyerahan dan penerimaan mahasiswa PPL ini berlangsung dengan sederhana dan penuh kekeluargaan. Yang pada intinya kami keluarga Perpustakaan Daarul Ilmi SMPIT Abu Bakar Yogyakarta menerima dan menyambut dengan bahagia para mahasiswa PPL ini. Karena bagaimanapun, kemajuan perpustakaan kami akan lebih baik ketika banyak pihak yang bahu-membahu bersama-sama membangun perpustakaan ini, termasuk adalah oleh mahasiswa PPL dari UIN Sunan Kalijaga ini.
Dan ini sebagai salah satu bentuk dukungan dan kontribusi kami terhadap perkembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan di DIY ini. Perpustakaan kami sudah cukup sering dijadikan tempat untuk mahasiswa mencari pengetahuan "tambahan" di luar perkuliahan, mulai dari survey, observasi, hingga PKL/PPL ini. Dan kami pun juga dengan senang hati menerima kunjungan para mahasiswa Ilmu Perpustakaan ini dalam bentuk survey, observasi, hingga PKL/PPL. Bahkan sudah beberapa kali perpustakaan kami dijadikan objek penelitian dan data pendukung penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa-mahasiswa di Yogyakarta ini.
Hmmmm.... Last.... Selama dua bulan ini, mereka akan melakukan beberapa kegiatan dan pekerjaan di perpustakaan, mulai dari pekerjaan teknis dan rutinitas perpustakaan, hingga beberapa program kerja non teknis kepustakawan. Kemarin awalnya mereka ini sempat bingung dengan proker selama mereka PPL, karena (kata mereka) saat pembekalan PPL tidak ada pengarahan tentang proker ini. Ahirnya saya memberikan pengarahan tentang apa-apa saja yang bisa mereka jadikan proker selama dua bulan bekerja di perpustakaan kami ini. Naaaaah nanti insyaa Allah akan ada beberapa kegiatan besar di awal dan tengah bulan depan yang akan mereka kerjakan sebagai bagian dari program kerja PPL mereka, utamanya untuk kegiatan non teknis kepustakawanan. Karena kegiatan-kegiatan teknis dan rutin perpustakaan seperti pengolahan koleksi, pelayanan, dll sudah mulai mereka kerjakan kemarin.
Oke, tunggu saja kabar selanjutnya dari saya. Insyaa Allah akan saya share nanti di blog ini. ^_^
Serah - Terima Mahasiswa PPL
Kegiatan Pengolahan Bahan Pustaka
0 Comments