Ketika Jajaran Pimpinan Daerah Bertemu dengan Para Pustakawan Sekolah : Musyda Ke-1 ATPUSI Kab. Sleman

Sambutan sekaligus pembukaan Musyda oleh Sekretaris ATPUSI DIY

Tepat tanggal 21 Januari 2016 kemarin, hari Kamis Kliwon jam 08.00 sd jam 13.00 wib telah dilaksanakan Musyawarah Daerah (Musyda) ke-1 Asosiasi Tenaga Perpustakaan Sekolah Indonesia (ATPUSI) Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Hadir di acara ini sekitar 120 orang pustakawan sekolah dari seluruh penjuru Kabupaten Sleman. Hmmmm.... terlalu formal nggak opening-nya? Hehehehee,,,,,

Yaaaaa... intine pada hari itu, ATPUSI Sleman mengadakan Musyawarah Daerah yang pertama. Musyda dengan tema "Kebijakan Pemerintah Dalam Pengembangan Kompetensi Tenaga Perpustakaan Sekolah di Kabupaten Sleman dalam Rangka Mewujudkan Pendidikan Yang Bermutu" ini menghadirkan narasumber dari berbagai unsur pimpinan daerah kabupaten Sleman. Mulai dari Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kab. Sleman (Bapak Arif Haryono, SH), Kepala Kementerian Agama Kab. Sleman (diwakili oleh Bapak Drs. H. Abdul Haris Nufika, M.Pd, - Kasi Dikmad Kementrian Agama Kab. Sleman), Ketua DPRD Kab. Sleman (Diwakili oleh Ibu Fika Khusnul Khotimah, SH - Wakil Ketua Komisi D DPRD Kab. Sleman) serta Kepala Perpustakaan Daerah Kab. Sleman (Dra. Sri Hartati). Juga hadir Pengurus Pusat ATPUSI serta Pengurus Daerah ATPUSI DIY, dan tentunya seluruh pengurus ATPUSI Kab. Sleman.

Acara dimulai dengan sambutan dari panitia yang diwakili oleh ketua panitia Musyda, Bapak Nasirudin, A.Md. Kemudian dilanjutkan oleh sambutan Ketua ATPUSI DIY yang dalam hal ini diwakili oleh Bapak Teguh Prasetyo Utomo, A.Md (yaitu saya sendiri,, hehehehe) selaku Sekretaris ATPUSI DIY. Saya memberikan sambutan sekitar 15 menit, dalam sambutan saya, saya mengangkat isu tentang pelaksanaan UU No. 43 Tahun 2007 serta PP No. 24 tahun 2014 tentang Perpustakaan yang masih belum bisa dilaksanakan secara maksimal. Selain memberikan sambutan, juga sekalian membuka Musyda ke-1 ATPUSI Kab. Sleman ini.

Selanjutnya setelah dibuka, Musyda ini diisi dengan kegiatan diskusi panel. Dengan narasumber para pimpinan daerah Kab. Sleman seprti yang saya sebutkan di awal tadi. Diskusi berlangsung dengan sangat baik, para peserta yang merupakan pustakawan sekolah dari seluruh wilayah kab. Sleman ini sangat antusias dengan materi-materi yang dipaparkan oleh para narasumber. Utamanya adalah tentang kebijakan pimpinan daerah Kab. Sleman tentang peningkatan kualiatas tenaga perpustakaan sekolah di Kab. Sleman ini. Para peserta sangat antusias dalam menanggapai pemaparan para narasumber.

Bahkan dalam sesi tanya jawab, dari pihak DPRD Kab. Sleman yang diwakili oleh Ibu Fika Khusnul Khotimah, SH dan juga Bapak Gustan Ganda menyampaikan dukungan mereka kepada ATPUSI Sleman dan seluruh pustakawan sekolah di Kab.Sleman. Mereka dari pihak DPRD Kab. Sleman siap untuk memprioritaskan program-program yang mendukung kemajuan perpustakaan dan peningkatan kompetensi serta kesejahteraan pustakawan sekolah di Kab. Sleman. Bahkan dalam pemaparannya, Bapak Gustan Ganda menjanjikan untuk segera mengajukan peningkatan honorarium pagi PTT Pustakawan sekolah di Kab. Sleman. Mantaaaaab.... (y)

Setelah diskusi panel, acara dilanjutkan dengan istirahat kemudian dilanjutkan dengan acara Musyda. Musyda diawali dengan laporan pertanggungjawaban ketua ATPUSI Kab. Sleman Bapak Nasirudin, A.Md. Kemudian dilanjutkan dengan pemilihan Ketua ATPUSI Kab. Sleman yang baru. Ahirnya secara aklamasi terpilihlah Ibu Anjar Hastuti, SIP (Pustakawan SMPN 1 Mlati, Sleman, DIY) sebagai ketua ATPUSI Kab. Sleman yang baru. Selamat..!


Para peserta sedang antri mendaftar



Diskusi ringan sebelum acar dimulai :-)

Bersama Ibu Dra. Sri Hartati - Kepala Perpustakaan Daerah Kab. Sleman

Memberikan sambutan sekaligus membuka Musyda ATPUSI


Moderator kegiatan diskusi panel

Ibu Fika, Ibu Sri, dan Pak Arif

Panitia, TOP dah...!



Ibu Fika, Wakil Ketua Komisi D DPRD Sleman

Ibu Sri Hartati, Kepala Perpusda Sleman

Bapak Drs.H.Abdul Haris Nufika,M.Pd dari Kemenag Sleman

bersama Mas Gustan Ganda, Anggota komisi D DPRD Sleman




Mas Gustan Ganda, ST dari Komisi D DPRD Kab. Sleman memberikan pemaparannya

Drs.H.Abdul Haris Nufika,M.Pd

Peserta makan siang selepas diskusi panel


Suasana Musyda

laporan pertanggungjawaban dari ketua ATPUSI Sleman

Pemilihan ketua ATPUSI Sleman yang baru

Sambutan ketua ATPUSI Sleman yang baru



Selamat berjuang, jayalah ATPUSI dan seluruh pustakawan sekolah Indonesia!!!

Post a Comment

2 Comments