Meluruskan Stigma Universitas Terbuka (UT) di Mata Masyarakat


UT? Apa sih UT itu? Universitas Terbuka? Yang bener aja.. mau kuliah di sana? Hmmmmm... Ya benar, stigma masyarakat tentang UT hingga saat ini (kebanyakan) masih kurang baik. UT dicitrakan sebagai perguruan tinggi kelas rendahan yang tidak bermutu. Iya kan? Padahal bicara tentang kualitas, tidak ada satupun perguruan tinggi yang menjamin mahasiswanya ketika lulus dari perguruan tinggi tersebut akan bisa sukses, dapat kerja yang bagus, dapat penghasilan yang besar, dsb. Apakah jika seseorang lulusan dari PTN ternama pasti akan sukses? Atau lulusan perguruan tinggi "kecil" akan tidak sukses?. Tidak demikian. Yang ada adalah, kesuksesan itu kembali kepada masing-masing mahasiswanya.

Yang bisa dilakukan sebuah perguruan tinggi adalah merancang, membuat, melaksanakan, dan meng-evaluasi sistem pendidikan yang ada padanya agar sesuai dengan standart dan kriteria tertentu, semisal (untuk tataran nasional) sesuai dengan standart BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi). Atau untuk tataran internasional ada standart ISO (International Organization for Standardization). Ini yang bisa dilakukan sebuah lembaga pendidikan tinggi dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran dan pendidikan mereka. (Sekali lagi) tidak ada satu lembaga pun yang menjamin mahasiswanya akan sukses, cerdas, berkompeten, dsb. Semua kembali kepada mahasiswa masing-masing.

Naaah.. ketika kualitas, diukur dengan "semacam" standart, maka UT (Universitas Terbuka) pun memiliki kualitas yang tidak kalah dengan universitas-universitas lainnya. Apa saja itu? Kita mulai dari status, secara status UT berstatus sebagai PTN (Perguruan Tinggi Negeri).

Ya, UT itu negeri, sama seperti UGM, UNY, Unes, UIN, dsb. Universitas Terbuka (UT) adalah Perguruan Tinggi Negeri ke-45 di Indonesia yang diresmikan pada tanggal 4 September 1984, berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 41 Tahun 1984. Statusnya sah dan legal. Berbeda dengan kebanyakan perguruan tinggi swasta abal-abal yang marak jadi pemberitaan ahir-ahir ini karena mengadakan jual beli gelar dan ijasah. Hanya dengan membaya sekian puluh juta, seseorang bisa mendapat gelar dan ijazah yang diinginkan tanpa harus repot-repot kuliah. UT tidaklah demikian.

Instrumen penilaian akreditasi BAN-PT


Itu tadi secara status. Sekarang untuk ukuran standart. Secara akreditasi nasional (akreditasi BAN-PT) hampir semua prodi dan jurusan di UT terakrediatasi dengan status "B". Kenapa saya katakan hampir semua? Karena memang ada beberapa jurusan yang baru dibuka, dan saat ini masih dalam proses visitasi untuk mendapatkan akreditasi, semisal jurusan S1 Ilmu Perpustakaan. Untuk melihat akreditasi jurusan-jurusan UT silahkan klik DI SINI. Ah, kan cuma "B". Belum A. Hmmm benar. Memang "cuma" B. Tapi jika kita tahu, untuk mendapatkan nilai B dari BAN-PT ini tidaklah mudah. Banyak instrumen yang menentukan nilai akreditasi dan BAN-PT ini. Sangat kompleks dan rumit ternyata. Banyak sekali instrumet penilaian yang harus dipenuhi sebuah perguruan tinggi untuk mendapatkan nilai. Silahkan klik DI SINI untu melihat intrument-intrumen tersebut. Itu hanya satu parameter saja. Klik DI SINI untuk melihat parameter yang lain. Maka tidak main-main ketika sebuah PT mendapatkan akreditasi dari BAN-PT dengan nilai B, bahkan C sekalipun. Karena ternyata masih sangat banyak PT di Indonesia yang statusnya tidak jelas karena tidak mampu memenuhi standart akreditasi BAN-PT ini.


Sertifikat Internasional UT

Itu ketika melihat UT dari sisi standart nasional. Ya, hampir seluruh prodi memiliki nilai akreditasi B. Selanjutnya adalah standart internasional. Ini yang membanggakan, UT dengan sistem pembelajarannya modern non konvensional - yang berbeda dari kebanyakan perguruan tinggi yang ada saat ini - telah mendapatkan beragam pengakuan (akreditasi) dari berbagai lembaga akreditasi internasional. Yaitu sertifikat ISO 9001. Sertifikat ini diberikan kepada UPBJJ (Unit Program Belajar Jarak Jauh) UT berdasarkan penilaian atas bidang–bidang Layanan Bahan Ajar, Pengembangan dan Layanan Bahan Ajar dan Ujian, Layanan Administrasi Akademik, dan Layanan Belajar Jarak Jauh. Klik DI SINI untuk melihat lebih lengkapnya.

Kemudian selain ISO 9001, UT juga mendapatkan sertifikat internasional berupa Quality Certificate dari International Council for Open and Education (ICDE) yang diterima pada hari Rabu, 24 November 2010. Sertifikat tersebut juga merupakan pengakuan internasional bahwa UT telah memenuhi standar pelayanan praktik baik pendidikan terbuka dan jarak jauh internasional kepada mahasiswa yang tinggal di seluruh penjuru tanah air. ICDE menyatakan bahwa UT telah menerapkan sistem PTTJJ (Pendidikan Tinggi Terbuka Jarak Jauh) berkualitas tinggi melebihi standar penyelenggaraan dan penyediaan layanan PTTJJ kepada mahasiswa. ICDE telah melakukan Quality Review kinerja institusi PTTJJ untuk meningkatkan kepercayaan publik supaya standar kualitas dan penyediaan layanan kepada mahasiswa dalam PTTJJ benar-benar dijaga dan terus ditingkatkan. Selengkapnya klik DI SINI.

Tapi kan, (katanya) banyak lulusan UT yang nggak kompeten, nggak pinter, bla.. bla.. bla.... Hmmm coba deh tengok di paragraf awal di atas. Semua kembali kepada mahasiswanya, kembali kepada kita. Jika ingin sukses, pinter, berkompeten, dsb ya kita musti melakukan hal-hal yang mengarahkan kita untuk meraih hal itu. Mahasiswa PTN ternama sekalipun, jika malas, sak penake dewe, tidak disiplin, juga gak akan sukses.

Tapi, pandangan masyarakat dan dunia kerja terhadap UT dan alumninya masih miring dan tidak baik. Naaaah.... ini yang harus kita luruskan. Kita harus membuktikan kepada masyarakan dan dunia kerja kompetensi kompetensi yang dimiliki oleh alumni UT ini. Tunjukkan kompetensi lulusan UT tidak kalah dengan perguruan tinggi yang lain. Juga terutama melalui tulisan-tulisan seperti ini. Dengan begitu, perlahan persepsi negatif tentang UT akan terkikiskan. Berganti dengan citra baik, profesional, dan kompeten dari para lulusannya.

Naah.. sekarang, masih ragu kuliah di UT? ^_^

Referensi:
  1. Website Universitas Terbuka: http://www.ut.ac.id/
  2. Gambar UT (Atas) : http://portalsemarang.com/wp-content/uploads/2015/09/ut.jpg
  3. Situs BAN-PT: http://ban-pt.kemdiknas.go.id/bb10/S1/BUKU%206-MATRIKS%20PENILAIAN%20AKREDITASI%20SARJANA%20%28VERSI%2008-04-2010%29.doc
  4. Borang dan Instrumen Terbaru dari BAN-PT Universitas Yarsi: https://yarsi.ac.id/penjaminan-mutu/105-borang/551-borang-dan-instrumen-terbaru-dari-ban-pt.html

Post a Comment

106 Comments

  1. UT untuk S1 Ilmu Perpustakaan belum terakreditasi yah? huft padahal pengen banget tuh

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak. Sementara ini memang belum terakreditasi. tapi sudah banyak kok yg kuliah di jurusan S1 Ilmu Perpustakaan UT. Termasuk saya. ^_^

      Delete
    2. Akreditasi ut pusat dengan ut yg ada di wilayah misalnya di wilayah jogja apakah sama? Mohon info akreditasi s1 biologi ut yogyakarta

      Delete
    3. Sama dong mbak Estri Handa. Yang namanya UT kan cuma 1. Sebenarnya tidak ada UT pusat, atau UT Cabang. UT ya UT. Universitas Terbuka. Kampus pusatnya ada di Jalan Cabe Raya, Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan 15418, Banten.

      Lha yang di daerah itu apa? Naaaah... itu UPBJJ. yang intinya adalah perpanjangan tangan dari UT untuk mengkaver seluruh mahasiswa yang tersebar di seluruh Indonesia. Jadi UPBJJ UT di daerah ini tidak berdiri sendiri, akan tetapi menginduk ke UT (Pusat). Karena memang Universitas Terbuka / UT ini ya hanya satu. Pusatnya di Pamulang, punya "cabang" se-Indonesia. Yang namanya cabang tentu mengikut pusatnya kan? ^_^

      Delete
    4. Ini maksudnya beli ijazah gitu ya?

      Delete
    5. ASSALAMUALAIKUM SAYA INGIN BERBAGI CARA SUKSES SAYA NGURUS IJAZAH saya atas nama bambang asal dari jawa timur sedikit saya ingin berbagi cerita masalah pengurusan ijazah saya yang kemarin hilang mulai dari ijazah SD sampai SMA, tapi alhamdulillah untung saja ada salah satu keluarga saya yang bekerja di salah satu dinas kabupaten di wilayah jawa timur dia memberikan petunjuk cara mengurus ijazah saya yang hilang, dia memberikan no hp BPK DR SUTANTO S.H, M.A beliau selaku kepala biro umum di kantor kemendikbud pusat jakarta nomor hp beliau 0823-5240-6469, alhamdulillah beliau betul betul bisa ngurusin masalah ijazah saya, alhamdulillah setelah saya tlp beliau di nomor hp 0823-5240-6469, saya di beri petunjuk untuk mempersiap'kan berkas yang di butuh'kan sama beliau dan hari itu juga saya langsun email berkas'nya dan saya juga langsung selesai'kan ADM'nya 50% dan sisa'nya langsun saya selesai'kan juga setelah ijazah saya sudah ke terima, alhamdulillah proses'nya sangat cepat hanya dalam 1 minggu berkas ijazah saya sudah ke terima.....alhamdulillah terima kasih kpd bpk DR SUTANTO S.H,M.A berkat bantuan bpk lamaran kerja saya sudah di terima, bagi saudara/i yang lagi bermasalah malah ijazah silah'kan hub beliau semoga beliau bisa bantu, dan ternyata juga beliau bisa bantu dengan menu di bawah ini wassalam.....

      1. Beliau bisa membantu anda yang kesulitan :
      – Ingin kuliah tapi gak ada waktu karena terbentur jam kerja
      – Ijazah hilang, rusak, dicuri, kebakaran dan kecelakaan faktor lain, dll.
      – Drop out takut dimarahin ortu
      – IPK jelek, ingin dibagusin
      – Biaya kuliah tinggi tapi ingin cepat kerja
      – Ijazah ditahan perusahaan tetapi ingin pindah ke perusahaan lain
      – Dll.
      2. PRODUK KAMI
      Semua ijazah DIPLOMA (D1,D2,D3) S/D
      SARJANA (S1, S2)..
      Hampir semua perguruan tinggi kami punya
      data basenya.
      UNIVERSITAS TARUMA NEGARA UNIVERSITAS MERCUBUANA
      UNIVERSITAS GAJAH MADA UNIVERSITAS ATMA JAYA
      UNIVERSITAS PANCASILA UNIVERSITAS MOETOPO
      UNIVERSITAS TERBUKA UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA
      UNIVERSITAS TRISAKTI UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA
      UNIVERSITAS BUDI LIHUR ASMI
      UNIVERSITAS ILMUKOMPUTER UNIVERSITAS DIPONOGORO
      AKADEMI BAHASA ASING BINA SARANA INFORMATIKA
      UPN VETERAN AKADEMI PARIWISATA INDONESIA
      INSTITUT TEKHNOLOGI SERPONG STIE YPKP
      STIE SUKABUMI YAI
      ISTN STIE PERBANAS
      LIA / TOEFEL STIMIK SWADHARMA
      STIMIK UKRIDA
      UNIVERSITAS NASIONAL UNIVERSITAS JAKARTA
      UNIVERSITAS BUNG KARNO UNIVERSITAS PADJAJARAN
      UNIVERSITAS BOROBUDUR UNIVERSITAS INDONESIA
      UNIVERSITAS MUHAMMADYAH UNIVERSITAS BATAM
      UNIVERSITAS SAHID DLL

      3. DATA YANG DI BUTUHKAN
      Persyaratan untuk ijazah :
      1. Nama
      2. Tempat & tgl lahir
      3. foto ukuran 4 x 6 (bebas, rapi, dan usahakan berjas),semua data discan dan di email ke alamat email bpk sutantokemendikbud@gmail.com
      4. IPK yang di inginkan
      5. universitas yang di inginkan
      6. Jurusan yang di inginkan
      7. Tahun kelulusan yang di inginkan
      8. Nama dan alamat lengkap, serta no. telphone untuk pengiriman dokumen
      9. Di kirim ke alamat email: sutantokemendikbud@gmail.com berkas akan di tindak lanjuti akan setelah pembayaran 50% masuk
      10. Pembayaran lewat Transfer ke Rekening MANDIRI, BNI, BRI,
      11. PENGIRIMAN Dokumen Via JNE
      4. Biaya – Biaya
      • SD = Rp. 1.500.000
      • SMP = Rp. 2.000.000
      • SMA = Rp. 3.000.000
      • D3 = 6.000.000
      • S1 = 7.500.000(TERGANTUN UNIVERSITAS)
      • S2 = 12.000.000(TERGANTUN UNIVERSITAS)
      • S3 / Doktoral Rp. 24.000.000
      (kampus terkenal – wajib ikut kuliah beberapa bulan)
      • D3 Kebidanan / keperawatan Rp. 8.500.000
      (minimal sudah pernah kuliah di jurusan tersebut hingga semester 4)
      • Pindah jurusan/profesi dari Bidan/Perawat ke Dokter. Rp. 32.000.000

      Delete
  2. klo blm terakreditasi ntr ijazah y d akuin gk? trs klo jurusan perpustakaan prospek krja y gmn ya? byk tmn2 saya yg remehin jurusan ino

    ReplyDelete
    Replies
    1. Diakui dong mbak... kan UT itu Perguruan Tinggi Negeri. Saya juga kuliah di UT skrg. Prospek kerja sangat2 bagus. Banyak sekali lowongan kerja di bidang perpustakaan kok. Lihat saja di blog ini, penuh dg lowongan pustakawan. Hampir setiap hari saya menerima permintaan tenaga perpustakaan.

      Delete
    2. S1 Ilmu Perpustakaan Universitas Terbuka sudah memilki akreditasi dari BAN-PT yaitu "B". Selain itu perlu diketahui bahwa UT juga memiliki program studi yang berakreditasi "A" yaitu prodi ADNI dan ADNE.

      Delete
    3. Terimakasih atas tambahan informasinya,.. ^_^

      Delete
  3. Mas mau tanya, saya mahasiswa universitas lain dan ingin pinjam buku perpus UT, bisa tidak ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk hal ini kami belum tahu mbak... Biasane hanya bisa berkunjung dan membaca di tempat.

      Delete
  4. Halo mas mau tanya apakah lulusan s1 dr UT bisa utk lanjut s2 d kampus negri seperti ui itb/ugm?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa. Sudah ada banyak lulusan S1 UT yang ke S2 kampus negeri. Dan perlu kita ketahui juga... UT itu Perguruan Tinggi Negeri lhoooo.....

      Delete
    2. Misal mau lanjut di universitas swasta yang besar seperti UPH atau Binus bisa juga ya ?

      Delete
  5. Mas saya lulusan SMK thn 2014 dan belum pernah kuliah, kalau mau kuliah di UT bagaimana cara untuk memilih jurusan agar tidak salah ambil jurusan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pilih sesuai minat dan kesenangan njenengan saja. Ada banyak jurusan di Universitas Terbuka. Yang penting ketika kuliah, njenengan menjalaninya dengan hati senang dan sungguh2. Bukan kuliah karena keterpaksaan atau karena ikut2an orang lain. Insyaa Allah semua yang kita pelajari, jika dipelajari dengan sungguh2 akan membawa manfaat yang baik bagi kehidupan kita selanjutnya.

      Delete
  6. Mau tanya saya mahasiswa bru smester 2. Diprtngahan smester ini saya ada niat untuk pndah kuliah di ut apakah bisa? Jika bisa brapa biaya dan persyaratannya? Oiya untuk wisuda di ut wisuda konvensional kan bukan wisuda online juga hihihihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dari Katalog Akademik Univerisitas Terbuka yang saya baca, di sana terdapat tata cara pindah kuliah (jika dalam bahasa UT di namakan Alih Kredit)dari Perguruan Tinggi Lain ke UT. Di sana di sebutkan :

      " Alih kredit ini dilakukan berdasarkan permohonan MAHASISWA atau ALUMNI yang berasal dari perguruan tinggi di luar UT, baik perguruan tinggi negeri, swasta, maupun kedinasan. Pengakuan kredit dilakukan hanya terhadap mata kuliah, tidak termasuk nilai ujiannya. "

      Dari keterangan tersebut, menurut saya bisa pindah kuliah ke UT. Tinggal dilengkapi saja syarat2nya.

      Delete
    2. Untuk persyaratan dll bisa dilihat di katalog kurikulum UT. Silahkan download di sini (Free) :

      http://www.ut.ac.id/katalog

      Delete
    3. Dan agar lebih jelas lagi, bisa langsung ke UPBJJ UT terdekat ^_^

      Delete
  7. Mau tanya saya mahasiswa bru smester 2. Diprtngahan smester ini saya ada niat untuk pndah kuliah di ut apakah bisa? Jika bisa brapa biaya dan persyaratannya? Oiya untuk wisuda di ut wisuda konvensional kan bukan wisuda online juga hihihihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dari Katalog Akademik Univerisitas Terbuka yang saya baca, di sana terdapat tata cara pindah kuliah (jika dalam bahasa UT di namakan Alih Kredit) dari Perguruan Tinggi Lain ke UT. Di sana di sebutkan :

      " Alih kredit ini dilakukan berdasarkan permohonan MAHASISWA atau ALUMNI yang berasal dari perguruan tinggi di luar UT, baik perguruan tinggi negeri, swasta, maupun kedinasan. Pengakuan kredit dilakukan hanya terhadap mata kuliah, tidak termasuk nilai ujiannya. "

      Dari keterangan tersebut, menurut saya bisa pindah kuliah ke UT. Tinggal dilengkapi saja syarat2nya.

      Delete
    2. Untuk persyaratan dll bisa dilihat di katalog kurikulum UT. Silahkan download di sini (Free) :

      http://www.ut.ac.id/katalog

      Delete
    3. Dan agar lebih jelas lagi, bisa langsung ke UPBJJ UT terdekat ^_^

      Delete
  8. halo mas, saya lulusan d2 perpustakaan UT (UPBJJ Solo). Dulu waktu saya masuk UT perpus blm ada S1 nya..masih d2. Dulu waktu UT resmiin S1 perpus, saya udh kepikiran buat transfer tp blm bisa bagi wkt ama jadwal kerja karena biasanya saya ikut tatap muka yg sabtu minggu. Nah ini saya kepikiran pengen kuliah lagi. Saya masih bisa transfer ga ya mas kira kira? Soalnya saya udh lumayan lama lulusnya. lulus 2012 😅

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah.... Inilah enaknya kuliah di UT bu Anggi Arini.. Kuliahnya tak berbatas waktu... dan tentu saja, MASIH BISA SEKALI. Monggo, transfer saja ke UT.... ^_^

      Delete
  9. Semua alumni UT punya kewajiban mensosialisasikan keunggulan kampus di masyarakat secara objektif.

    ReplyDelete
  10. Halo mas, salam kenal
    Saya mau nanya apakah ijazah S1 ilmu hukum UT bisa dipergunakan unntuk mengambil S2 kenotariatan di perguruan tinggi di luar UT ?
    Terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haloooo mas Aulia. Secara umum ijazah S1 UT bisa digunakan untuk melanjutkan S2 di manapun , karena UT merupakan salah satu perguruan tinggi negeri, dan juga jurusan2nya sudah terakreditasi. Akan tetapi, soal S2 ini kembali ke kebijakan masing2 kampus.

      Informasi saja, untuk alumni jurusan S1 Ilmu Perpustakaan UT sudah banyak yang lanjut ke S2 Ilmu Perpustakaan UIN Jogja.

      Delete
  11. Izin bertanya,apa ijazah ut bisa di gunakan untuk daftar cpns ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tentu saja bisa. UT merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di indonesia, yang statusnya jelas dan akreditasinya ada. Banyak juga PNS yang melanjutkan pendidikannya di UT.

      Delete
  12. Mas mau tanya nih untuk lulusan s1 statistika UT apakah nisa lanjut ke s2 ptn lainya gak? Misal ugm/ITB??

    ReplyDelete
    Replies
    1. jangan lupa lho yaaa... UT ini pun merupakan PTN juga... ^_^ Jadi prinsipnya bisa melanjutkan ke manapun, apalagi ke sesama PTN. Yang penting seleksi masuk S2 nya njenengan lolos. ^_^

      Delete
  13. Terimakasih.... Sangat membantu, saya mahasiswa semester 7 tpi tidak bisa melajutkan krna ada suatu kendala, dan sekarang saya kuliah di UT dgn jurusan yg sama... Terimaksih sudab memuat info ttg UT

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah.. ^_^ terimakasih atas apresiasi positifnya terhadap blog sederhana ini ^_^

      Delete
  14. saya lulusan SMK ada keinginan untuk kuliah jurusan hukum di UT. mau tanya apakah ada halangan ketika mengambil sertifikasi advokat jika kuliah melalui UT. mohon penjelasannya, karena mengingat kuliah di UT yang berbeda dari umumnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. harusnya tidak ada masalah. Karena UT merupakan Perguruan Tinggi Negeri, sama seperti PTN yang lain. Juga jurusan2 di UT telah terakreditasi. Akan tetapi lebih pastinya silahkan langsung kontak ke UPBJJ UT terdekat. ^_^

      Delete
  15. Saya mau tanya apakah di UT ada KKN seperti perguruan tinggi lainnya? Lalu untuk prospek kerja untuk lulusan UT bagaimana ya? Trimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk prospek, lulusan UT sangat bisa bersaing dengan lulusan PT yang lain. Apalagi UT ini adalah PTN (Perguruan Tinggi Negeri). Jurusan2nya juga prospektif dan terakreditasi. Akan tetapi satu hal, di manapun kita kuliah, yang penting adalah ketekunan dan kesungguhan, sehingga selepas kita kuliah, kita memiliki KOMPETENSI. Kompetensi (kemampuan/skill) inilah yang dibutuhkan dunia kerja saat ini.

      Delete
  16. Apakah lulusan PGSD BI yg hanya menempuh 3 semester ijazahnya bisa digunakan untuk mendaftar CPNS?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jika memang itu adalah program resmi dari UT, harusnya bisa. Coba tanyakan ke UPBJJ UT terdekat.

      Delete
  17. dimana ya mau lihat sk akreditasi ban pt kampus ut. kebanyakan situs nampilinnya akreditasi jurusan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Coba cari di sini :

      https://banpt.or.id/direktori/institusi/pencarian_institusi

      Delete
  18. Maaf mau tanya... Akreditasi kampus UT itu apa? Soalnya saya cari tidak ketemu.kebanyakan yang ditamoilkan jurusan. Terimakasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk ini saya belum tahu. Coba kontak ke UT saja. ^_^

      Delete
  19. Saya Kuliah di UT baru smt1, kakak temen saya tahun ini mau daftar cpns tetapi ada syarat akreditasi kampus. Jadi kakak temen saya tidak bisa daftar dong. Bukanya UT di akui sbg PTN, bukankah ini diskriminasi ?? Terus bagaimana solusinya ??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul. Masalah ini sudah banyak ditanyakan temen2. Saya sendiri tidak bisa menjawab karena saya bukan pengelola UT. Ada baiknya njenengan langsung kontak ke UT untuk hal ini.

      Delete
    2. Saya lulusan UT, Ilmu Pemerintahan. Kebetulan lulus PNS tahun 2018 pada instansi pusat. Syarat akreditasi universitas saya dulu isi B. Walaupun belum ada surat akreditasi, tapi UT melampirkan surat sedang dalam proses akreditasi perguruan tinggi. Dari seleksi administrasi sampai pemberkasan tidak ada kendala sama sekali. Semangat...

      Delete
  20. Salah satu syarat tes cpns ada akreditasi kampus. Berarti ut gak bisa ikut tes cpns dong?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa, keputusan soal akreditasi kampus itu sudah dirubah lhoo... boleh akreditasi kampus dan prodi, boleh salah satunya saja.

      Delete
    2. banyak lhooo alumni UT yang daftar CPNS tahun ini. ^_^

      Delete
    3. Saya mengikuti. Sempat khawatir juga. Tapi Alhamdulillah bisa ikut

      Delete
  21. Udah selesai Diploma 2 di UT. Mau beli ijasah S1 perpustakaan di UT bisa gak 😅. Capee sudah nilai gak bagus bagus.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hihihihi.. Jangan beli atuh... Lanjutin pendidikan ke S1. Admin Pustakawan Jogja juga sedang lanjut S1 Perpustakaan di UT sekarang. ^_^ yok semangat!!!

      Delete
  22. Ada keinginan kuliah di ut.tpi denger denger lulusan yt susah cari krj . Apa benar demikian

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak betul niku. Admin sendiri lulusan UT lhoooo.... ^_^ Dan bantak alumni2 UT yang lain yang telah bekerja di berbagai sektor di negeri ini.

      Delete
  23. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  24. Apakah ijazah hukum ut bisa di setarakan dengan ijazah hukum di kampus kampus negeri lainnya??

    ReplyDelete
    Replies
    1. UT itu merupakan Perguruan Tinggi Negeri juga lhooooo ^_^

      Delete
  25. Saya lulusan PGSD BI UT tahun 2018. Menurut saya UT juga tidak kalah bagusnya dengan universitas lain. Bahkan saat ujian tegangnya melebihi ketika saya kuliah di tempat yang pertama. Alhamdulillah saya lulus dengan IPK 3,75 😊😊

    ReplyDelete
  26. assalamualaikum, saya mau tanya, apakah prodi pendidikan di UT bisa jadi guru dan mengajar seperti guru2 lain yang kuliah di universitas biasa?

    ReplyDelete
    Replies
    1. This comment has been removed by the author.

      Delete
    2. Waalaikumussalam wr wb. Sangat bisa. Sudah banyak terbukti lhooooo

      Delete
  27. Sistem kuliah di UT itu lewat media sosial ya kak? Jadi gak kuliah langsung di kampus gitu? Maaf saya masih bingung

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jadi gini. Sistem perkuliahan di UT itu adalah sistem perkuliahan jarak jauh dengan menggunakan program aplikasi perkuliahan dari UT. Hal ini jamak kita kenal dengan sebutan "Online Learning" atau Perkuliahan dg sistem online. Ini sudah banyak dilakukan di negara2 maju lhoooo... Setahu Admin, UT adalah pelopor online learning di Indonesia. Skrg ini banyak perguruan tinggi di Indonesia mulai menerapkan pula sistem perkuliahan online ini, meskipun belum total seperti di UT. Beberapa PT yang mulai mengadopsi pula sistem perkuliahan online ini antara lain UGM, UST Jogja, UMS Surakarta, dan beberapa lainnya. Meskipun ya itu tadi, belum total, hanya baru sebatas mata kuliah/ jurusan tertentu saja.

      Delete
  28. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  29. pak mau tanya saya lulusan non pendidik pengen kuliah di ut 3 semeater pgsd-indo bisa daftar cpns gak ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah kalau ini Admin belum tahu. Coba langsung kontak ke UT yaaaa... Soale temen admin ada juga yang spt njenengan. Tapi dia belum lulus, jadi saya blum bisa lihat ijazahnya. ^^

      Delete
  30. saya lulusan D3 kearsipan UGM rencana mau ambil D4 Kearsipan UT, ternyata sudah tidak biaa karna ada kebijakan kurikulum baru, jadi skrng saya ambil S1 Ilmu Perpustakaan..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah... Saya juga di UT ambil jurusan S1 Perpustakaan. Transferan dari D3 Perpustakaan UIN Jogja. ^_^ Salam kenal Bang!

      Delete
  31. lulusan PGSD BI yang 3 semester lulusnya dapat ijasah n titel apa ya? bisakah untuk syarat kedinasan? terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Coba nanti akan admin tanyakan ke UT yaaaaa.... ^_^

      Delete
  32. Kak izin tanya, ut tidak ada jurusan teknik sipil ya ? Mksh

    ReplyDelete
  33. Kak izin tanya, ut tidak ada jurusan teknik sipil ya ? Mksh

    ReplyDelete
  34. Kak izin tanya, ut tidak ada jurusan teknik sipil ya ? Mksh

    ReplyDelete
  35. Kuliah UT BI PGsD 3 semester bisa untuk sertifikasi tidak ya? Tk

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nanti akan saya tanyakan ke pihak UT yaaaa ^_^

      Delete
  36. Assalamualaikum, mau tanya, saya baru mau masuk ut, kalo pilih tuton tapi ikut ttm di hari minggu nya bisa gak ya ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumussalam wr wb. Bisa. Bisa sekali. ^_^

      Delete
  37. Betul. Terbesar jumlahnyaaa! Heheheeee

    ReplyDelete
  38. Apakah lulusan ut sangat sulit untuk cari lowongan pekerjaan kak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Enggak lah... Banyak anak2 UT yang bekerja di berbagai instansi. Ada temenku malah keterima PNS di Pemda DIY. Dia lulusan S1 Perpustakaan UT. Dan tentu masih banyak lagi. Saya sendiri juga lulusan S1 UT Lhoooo..... kemarin seleksi Pegawai Tetap UII, ada 47 pelamar dari berbagai perguruan tinggi, ada yang dari UGM, UI, bahkan ada yang dari S2 juga... Alhamdulillah yang keterima saya. Hehehheee

      Delete
    2. Kebetulan saya lulusan S1 Ilmu Pemerintahan. Sebelum lulus sudah diterima bekerja di perusahaan asing. Banyak sekali panggilan kerja baik dari swasta, BUMN dan lulus jadi PNS di Instansi Pusat. Ini pengalaman saya. Asal kita mempunyai skill dan kompetensi yang baik, kesempatan akan selalu ada.

      https://ramario17.blogspot.com/2020/05/pengalaman-wawancara-kerja-interview.html

      Delete
  39. Saya pingin lanjutin ambil ilmu hukum di UT, apakah lulusan UT bisa jadi pengacara atau notaris.terima kasih

    ReplyDelete
  40. kalau UT diakui sebagai PTN, kenapa tidak sama dengan PTN lain di Indonesia yang ada kata "Negeri" di mama universitasnya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Undip (Universitas Diponegoro), Unair (Universitas Airlangga), UPI (Universiats Pendidikan Indonesia), Unpad (Univesitas Padjajaran), UI (Universitas Indonesia), UGM (Universitas Gadjah Mada), Unsoed (Universitas Jendral Soedirman) gak ada kata "Negeri" nya lhoooo... Tapi mereka itu semua PTN lhoooo ^_^

      Delete
    2. Menurut saya kuliah di mana saja sama. Asal niatnya untuk menambah skill dan pengetahuan bukan hanya mendapat gelar. Kebetulan aku alumni UT dan mempunyai staff yang lulusan PTN-PTN Top.

      https://ramario17.blogspot.com/

      Delete
  41. Assalamualaikum kak mau tanya, saya kuliah di salah satu universitas swasta jurusan pend biologi tapi berhenti/keluar di semester 9 kemarin. Saya meneruskan studi saya yg belum selesai df jurusan yg linier di UT apa kira" bisa ya kak? Persyaratannya apa saja? Apa termasuk IP juga? Terimakasih ☺️

    ReplyDelete
    Replies
    1. Walaikumsallam

      Bisa dengan alih kredit. Tidak usah ambil mata kuliah yang sudah diambil. Bisa cek di katalog UT atau langsung ke UPBJJ. Saya juga dulu alih kredit.

      Delete
  42. Halo kak.. saya tertarik ingin daftar UT jurusan S1 ilmu perpustakaan. Tapi saya masih ragu karna masih belum tau prospek kerjanya seperti apa dan apakah banyak lowongan kerja yg membutuhkan lulusan dari ilmu perpustakaan? Mohon pencerahannnya, terimakasih🙏

    ReplyDelete
  43. Apakah S1 Hukum UT ,bisa dijadikan syarat mendaftar menjadi advokat/pengacara mba?🙏

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurut saya sangat bisa. Coba hubungi Peradi terdekat, atau ikut sekolah pengacara. Terima kasih.

      Delete
  44. Kak apa benar di UT untuk jurusan keguruan harus mengajar duluu? Saya baru semester 2 mau semester 3 PGSD apa bisa pindah ke UT kak? Terimakasih 🙏

    ReplyDelete
  45. Bisakah jurusan ilmu hukum UT menjadi seorang Advokat?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurut saya sangat bisa. Untuk menjadi advokat harus lulus ujian Peradi. Setiap alumni Hukum mempunyai kesempatan yang sama. Saya juga alumni UT dan sudah berkarir baik di swasta maupun pemerintahan. Selama ini tidak ada yang under estimate, selama kita mempunyai kompetensi yang baik. Semangat...

      https://ramario17.blogspot.com/

      Delete
  46. ASSALAMUALAIKUM SAYA INGIN BERBAGI CARA SUKSES SAYA NGURUS IJAZAH saya atas nama bambang asal dari jawa timur sedikit saya ingin berbagi cerita masalah pengurusan ijazah saya yang kemarin hilang mulai dari ijazah SD sampai SMA, tapi alhamdulillah untung saja ada salah satu keluarga saya yang bekerja di salah satu dinas kabupaten di wilayah jawa timur dia memberikan petunjuk cara mengurus ijazah saya yang hilang, dia memberikan no hp BPK DR SUTANTO S.H, M.A beliau selaku kepala biro umum di kantor kemendikbud pusat jakarta nomor hp beliau 0823-5240-6469, alhamdulillah beliau betul betul bisa ngurusin masalah ijazah saya, alhamdulillah setelah saya tlp beliau di nomor hp 0823-5240-6469, saya di beri petunjuk untuk mempersiap'kan berkas yang di butuh'kan sama beliau dan hari itu juga saya langsun email berkas'nya dan saya juga langsung selesai'kan ADM'nya 50% dan sisa'nya langsun saya selesai'kan juga setelah ijazah saya sudah ke terima, alhamdulillah proses'nya sangat cepat hanya dalam 1 minggu berkas ijazah saya sudah ke terima.....alhamdulillah terima kasih kpd bpk DR SUTANTO S.H,M.A berkat bantuan bpk lamaran kerja saya sudah di terima, bagi saudara/i yang lagi bermasalah malah ijazah silah'kan hub beliau semoga beliau bisa bantu, dan ternyata juga beliau bisa bantu dengan menu di bawah ini wassalam.....

    1. Beliau bisa membantu anda yang kesulitan :
    – Ingin kuliah tapi gak ada waktu karena terbentur jam kerja
    – Ijazah hilang, rusak, dicuri, kebakaran dan kecelakaan faktor lain, dll.
    – Drop out takut dimarahin ortu
    – IPK jelek, ingin dibagusin
    – Biaya kuliah tinggi tapi ingin cepat kerja
    – Ijazah ditahan perusahaan tetapi ingin pindah ke perusahaan lain
    – Dll.
    2. PRODUK KAMI
    Semua ijazah DIPLOMA (D1,D2,D3) S/D
    SARJANA (S1, S2)..
    Hampir semua perguruan tinggi kami punya
    data basenya.
    UNIVERSITAS TARUMA NEGARA UNIVERSITAS MERCUBUANA
    UNIVERSITAS GAJAH MADA UNIVERSITAS ATMA JAYA
    UNIVERSITAS PANCASILA UNIVERSITAS MOETOPO
    UNIVERSITAS TERBUKA UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA
    UNIVERSITAS TRISAKTI UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA
    UNIVERSITAS BUDI LIHUR ASMI
    UNIVERSITAS ILMUKOMPUTER UNIVERSITAS DIPONOGORO
    AKADEMI BAHASA ASING BINA SARANA INFORMATIKA
    UPN VETERAN AKADEMI PARIWISATA INDONESIA
    INSTITUT TEKHNOLOGI SERPONG STIE YPKP
    STIE SUKABUMI YAI
    ISTN STIE PERBANAS
    LIA / TOEFEL STIMIK SWADHARMA
    STIMIK UKRIDA
    UNIVERSITAS NASIONAL UNIVERSITAS JAKARTA
    UNIVERSITAS BUNG KARNO UNIVERSITAS PADJAJARAN
    UNIVERSITAS BOROBUDUR UNIVERSITAS INDONESIA
    UNIVERSITAS MUHAMMADYAH UNIVERSITAS BATAM
    UNIVERSITAS SAHID DLL

    3. DATA YANG DI BUTUHKAN
    Persyaratan untuk ijazah :
    1. Nama
    2. Tempat & tgl lahir
    3. foto ukuran 4 x 6 (bebas, rapi, dan usahakan berjas),semua data discan dan di email ke alamat email bpk sutantokemendikbud@gmail.com
    4. IPK yang di inginkan
    5. universitas yang di inginkan
    6. Jurusan yang di inginkan
    7. Tahun kelulusan yang di inginkan
    8. Nama dan alamat lengkap, serta no. telphone untuk pengiriman dokumen
    9. Di kirim ke alamat email: sutantokemendikbud@gmail.com berkas akan di tindak lanjuti akan setelah pembayaran 50% masuk
    10. Pembayaran lewat Transfer ke Rekening MANDIRI, BNI, BRI,
    11. PENGIRIMAN Dokumen Via JNE
    4. Biaya – Biaya
    • SD = Rp. 1.500.000
    • SMP = Rp. 2.000.000
    • SMA = Rp. 3.000.000
    • D3 = 6.000.000
    • S1 = 7.500.000(TERGANTUN UNIVERSITAS)
    • S2 = 12.000.000(TERGANTUN UNIVERSITAS)
    • S3 / Doktoral Rp. 24.000.000
    (kampus terkenal – wajib ikut kuliah beberapa bulan)
    • D3 Kebidanan / keperawatan Rp. 8.500.000
    (minimal sudah pernah kuliah di jurusan tersebut hingga semester 4)
    • Pindah jurusan/profesi dari Bidan/Perawat ke Dokter. Rp. 32.000.000

    ReplyDelete